NAMA           : DICKY DARMAWAN                                          NIM             : 11182509 KELAS        : 11.6AA.07  Link tugas per...

NAMA        : DICKY DARMAWAN                                  NIM            : 11182509

KELAS        : 11.6AA.07 





Link tugas pertemuan 1 :

Download Link Tugas Disini

Assalamu'alaikum warahmatullahi wabarakatuh. Setalah kemarin saya menulis blog tentang Instalasi Media Transmisi Jaringan khususnya c...

Assalamu'alaikum warahmatullahi wabarakatuh.
Setalah kemarin saya menulis blog tentang Instalasi Media Transmisi Jaringan khususnya cara Pembuatan Pengurutan Kabel Secara "Straight". Kali ini saya akan membagikan informasi tentang beberapa Topologi Jaringan beserta kelebihan dan kekurangannya masing-masing topologi tersebut. Oke dh langsung aja guys kita bahas


TOPOLOGI JARINGAN

Topologi jaringan adalah suatu cara untuk membuat sejumlah komputer saling berhubungan satu sama lain, baik menggunakan kabel maupun yang nirkabel. Biasanya, tujuan topologi jaringan adalah demi kemudahan pertukaran informasi.

Topologi jaringan sering kali dipakai suatu perusahaan, lembaga, atau pun badan institusi agar antaranggota bisa saling melakukan komunikasi dengan cepat dan aman.


BEBERAPA JENIS TOPOLOGI JARINGAN


Metode untuk membuat topologi jaringan memiliki banyak variasi, tergantung pada pilihan dan kebutuhan penggunanya. Masing-masing metode memiliki kekurangan dan kelebihan. Berikut ini beberapa macam topologi jaringan :

1. Topologi Ring

topologi jaringan ring
Topologi Ring adalah sebuah rangkaian jaringan yang bentuknya seperti cicin, terdapat sebuah token ring ditengahnya dan jaringan yang tersambung dari sebuah titik ke titik lainnya, metode topologi jaringan ini banyak digunakan di perusahaan-perusahaan.
Ciri khusus topologi ring adalah menggunakan kabel UTP dan Patch Cable membentuk jaringan menyerupai lingkaran sederhana yang terdiri dari beberapa node yang disusun secara seri. Pergerakan data berjalan satu arah sehingga tidak ada kemungkinan untuk bertabrakan.



Cara kerja topologi jaringan ring:

   1. Setiap node pada sentral memiliki penguat sinyal di kedua sisinya. Sehingga, setiap perangkat 
       saling bekerja sama untuk menguatkan sinyal. Alat bernama token akan membantu saat proses 
       penerimaan dan penerusan sinyal.
   2. Token juga berfungsi sebagai pengantar data jika dibutuhkan oleh suatu node.


Kelebihan topologi jaringan berbentuk ring:

   1. Mudah untuk dirancang,
   2. Mudah untuk melakukan instalasi baru,
   3. Penggunaan kabel yang hemat,
   4. Hemat biaya,
   5. Kecepatan aliran data lebih tinggi.
   6. Tidak memiliki risiko collision karena aliran data berjalan dengan satu arah.

Kekurangan topologi jaringan berbentuk ring:


   1. Pengembangan dalam jaringan atau penambahan client sulit,
   2. Jika jalur utama atau client terganggu maka yang lainya juga ikut terganggu,
   3. Membutuhkan penangganan yang khusus jika terjadi maintenance,


2. Topologi Dual Ring

dual-ring-network
Topologi dual ring sama seperti topologi ring, tapi topologi dual ring setiap nodenya punya 2. Sehingga setiap perangkat dapat bekerja sama untuk mendapatkan sinyal dari sebelumnya dan diteruskan ke node selanjutnya. Pada proses penerimaan sinyal serta penerusan sinyal data akan dibantu dengan alat yang namanya token. Selain itu topologi dual ring berfungsi untuk backup transmission jika ada 1 node pada topologinya yang tidak berfungsi

Kelebihan topologi jaringan berbentuk dual ring:

   1. Bisa untuk membackup transmission kalau salah 1 node pada topologinya ada yang tidak 
       berfungsi

Kekurangan topologi jaringan berbentuk dual ring:

   1. Lebih boros kabel,
   2. Saat pengimplentasi Topologi ini cukup sulit, karena harus mengatur arah data agar tidak 
       terjadi collison.


3. Topologi Bus

gambar topologi bus
Topologi Bus merupakan sebuah rangkaian jaringan yang bentuknya seperti jalur bus ,yaitu dari pc server ke client 1 ke client 2 lalu ke client 3 hingga berhenti ke terminator dan kembali lagi ke pc server, nah disini saat pc server mengirim data ia akan melewati client client yang ada hingga sampai tujuan, topologi bus memakai kabel utama coaxial dan konektor bnc.


Kelebihan topologi bus:
  1. Rangkaian yang sederhana dan mudah merangkainya
  2. Hemat dalam menggunakan biaya
  3. Tidak banyak menggunakan kabel
  4. Mudah dalam penambahan client

Kekurangan topologi bus:
  1. Jika dalam jalur kebel utama mengalami gangguan maka jalur lainya akan terganggu
  2. Sulit mendeteksi gangguan
  3. Tidak cocok untuk trafic yang padat karena mudah mengalami kepadatan jalur akses
  4. Memerlukan repeater untuk meguatkan sinyal jika jalurnya berjauhan



4. Topologi Star


gambar topologi star
Topologi Star merupakan rangkaian jaringan yang dimana bentuknya seperti bintang dan juga topologi star memiliki alat ditengahnya untuk menghubungkan yaitu sebuah switch/hub, dimana dari pc server ke switch baru ke client, nah untuk topologi star prinsip kerjanya bisa juga seperti dimana terdapat sebuah  kendali (pc server) yang mengirim data ke sebuah node(switch) atau node tertentu yang lalu dikirimkan ke tempat yang dihendaki (client).

Ciri-ciri topologi jaringan star adalah setiap node terkoneksi langsung dengan server pusat, aliran data mengalir dari node kemudian ke server pusat lalu diarahkan ke node yang dituju. Jika ada kerusakan pada salah satu node, keseluruhan jaringan akan tetap baik-baik saja.

Cara kerja topologi jaringan star adalah dengan merancang beberapa jaringan komputer untuk terkoneksi dengan pusat yang disebut hub atau switch. Kemudian, jaringan yang berada di pusat akan menjadi semacam server sentral. 


Kelebihan topologi jaringan berbentuk star:

   1. Keamanan jaringan yang tinggi,
   2. Bisa digunakan untuk banyak komputer client,
   3. Mudah dalam pengembangan dan penambahan client,
   4. Mudah dalam mengetahui kerusakan,
   5. Mudah dalam penanganan maintenance, maka tidak perlu adanya penanganan khusus.
.


Kekurangan topologi jaringan berbentuk star:

   1. Biaya relatif mahal,
   2. Menggunakan kabel yang banyak, karena digunakan untuk banyak client,
   3. Harus memiliki switch/hub,
   4. Jika switch/hub mengalami kerusakan maka akan mempengaruhi client atau keseluruhan jaringan
   5. Trafic yang padat dapat membuat kinerja menurun.


5. Topologi Mesh

Topologi Mesh merupakan suatu rangkaian yang menghubungkan antar komputer dengan komputer yang ada di jaringan secara langsung dan disebut dedicated links, topologi mesh juga memiliki kecepatan jaringan yang relatif cepat karena dari komputer atau server langsung ke computer client tanpa harus ke switch atau lainya.

Ciri-ciri topologi mesh yang paling terlihat adalah menggunakan banyak kabel karena koneksi langsung dihubungkan antarkomputer. Selain itu, topologi mesh biasanya memiliki lebih dari dua port I/O, serta memiliki konfigurasi yang berbeda pada setiap node.

Cara Kerja topologi mesh sangat sederhana karena data yang dikirim langsung menuju node yang ditunjukkan. kabel yang saling terhubung antar komputer membuat arus data informasi berlangsung dengan cepat.


Kelebihan topologi jaringan berbentuk mesh:

   1. Dengan dedicated links, data yang ditransfer diterima lebih cepat,
   2. Keamanan data yang tinggi,
   3. Mudah dalam mengetahui kerusakan,
   4. Jika client bermasalah, maka tidak menggangu client yang lainnya.


Kekurangan topologi jaringan berbentuk mesh:

   1. Untuk penambahan atau pengembangan client lebih sulit,
   2. Memerlukan biaya yang besar,
   3. Memerlukan tempat atau lingkungan yang luas,
   4. Proses konfigurasi yang merepotkan.



6. Topologi Tree

gambar topologi tree Topologi Tree merupakan suatu rangkaian jaringan yang bentuknya seperti gabungan topologi bus dan star dan jaringanya yang terpusat pada sebuah switch , pada topologi tree bentuknya juga memiliki suatu tingkatan yang bercabang,misalkan dari computer server ke computer client lalu dihubungkan lagi ke switch dan dihubungkan ke komputer client lagi , nah di topologi ini dimana jaringan yang lebih tinggi dapat mempengaruhi dan mengontrol jaringan yang lain dan topologi tree juga cocok untuk komputer dengan skala yang besar.

Ciri-ciri topologi jaringan tree adalah memiliki kabel utama sebagai penghubung beberapa hub di jaringan star, memiliki tingkatan atau hierarki, komunikasi dalam jaringan dilakukan melalui hub, dan memiliki hub sebagai server pusat pengatur arus informasi.





Kelebihan topologi jaringan berbentuk tree:

   1. Mudah untuk mendeteksi kerusakan,
   2. Mudah untuk pengembangan dan penambahan jaringan/client,
   3. Bisa untuk skala yang besar,
   4. Mudah di atur dan manajemen data yang baik,
   5. Support jaringan point to point,
   6. Keamanan jaringan yang baik.


Kekurangan topologi jaringan berbentuk tree:

   1. Membutuhkan biaya yang tidak sedikit karena memerlukan kabel dan alat tambahan,
   2. Jika komputer yang tingkatan atas menggalami gangguan bisa berpengaruh pada jaringan yang dibawahnya,
   3. Switch/hub menjadi alat yang berperan penting,
   4. Konfigurasi jaringan yang rumit.


7. Topologi Hybird


Topologi Hybrid

Topologi jaringan jenis hybrid merupakan gabungan dari dua atau lebih jenis topologi jaringan yang berbeda. Biasanya, topologi seperti ini digunakan pada perusahaan yang mengambil alih perusahaan lain.


Kelebihan topologi jaringan berbentuk hybird:

   1. Tipe jaringan bisa disesuaikan dengan tujuan tertentu,
   2. Kecepatan jaringan cukup stabil
   3. Fleksibel dan efisien karena dapat memadukan tipe jaringan topologi yang berbeda tanpa harus melakukan             perombakan.


Kekurangan topologi jaringan berbentuk hybird:

   1. Instalasi jaringan cukup susah untuk dibangun,
   2. Biaya pengolaan dan perawatan menjadi cukup tinggi karena skema topologi gabungan cukup rumit,
   3. Jaringan ini membutuhkan perangkat jaringan yang banyak, seperti hub, switch, router, access point, LAN               Card, dan wireless card.

Assalamu'alaikum warahmatullahi wabarakatuh. Setalah kemarin saya menulis blog tentang 3 perangkat jaringan komputer. Kali ini saya a...

Assalamu'alaikum warahmatullahi wabarakatuh.
Setalah kemarin saya menulis blog tentang 3 perangkat jaringan komputer. Kali ini saya akan membagikan informasi tentang instalasi media transmisi jaringan khususnya cara Pembuatan Pengurutan Kabel Secara "Straight". Oke dh langsung aja guys kita bahas


MEDIA TRANSMISI

Gambar terkait 

Media transmisi adalah media yang menghubungkan antara pengirim dan penerima informasi (data), karena jarak yang jauh, maka data terlebih dahulu diubah menjadi kode/isyarat, dan isyarat inilah yang akan dimanipulasi dengan berbagai macam cara untuk diubah kembali menjadi data. Media transmisi digunakan pada beberapa peralatan elektronika untuk menghubungkan antara pengirim dan penerima supaya dapat melakukan pertukaran data. Beberapa alat elektronika, seperti telepon, komputer, televisi, dan radio membutuhkan media transmisi untuk dapat menerima data. Seperti pada pesawat telepon, media transmisi yang digunakan untuk menghubungkan dua buah telepon adalah kabel. Setiap peralatan elektronika memiliki media transmisi yang berbeda-beda dalam pengiriman datanya.

 Jenis media transmisi ada dua, yaitu Guided dan Unguided. Guided transmission media atau media transmisi terpandu merupakan jaringan yang menggunakan sistem kabel. Unguided transmission media atau media transmisi tidak terpandu merupakan jaringan yang menggunakan sistem gelombang.


KABEL STRAIGHT
Fungsi Kabel Straight: 
  1. - Menghubungkan antara komputer dengan switch,
  2. - Menghubungkan komputer dengan LAN pada modem kabel/DSL,
  3. - Menghubungkan router dengan LAN pada modem kabel/DSL,
  4. - Menghubungkan switch ke router


ALAT/BAHAN YANG DIBUTUHKAN:

1.  TANG CRIMPING




Tang Crimping digunakan untuk memotong kabel UTP dan untuk menjepit ujung konektornya. Alat ini sangat penting pada saat melakukan pengcrimpingan/pemotongan pada kabel

2.  KABEL UTP (UNSHIELDED TWISTED PAIR)





Kabel UTP berguna untuk saling menghubungkan jaringan internet, dan didalam kabel UTP ada kabel kecil dengan warna berbeda-beda.

3.  LAN TESTER




LAN Tester digunakan untuk menguji/mengetest hasil crimpingan kabel. Kalo crimpingan salah, maka lampu di LAN Tester ini tidak akan menyala. Kalo crimpingannya benar lampu di LAN Tester ini akan nyala otomatis


4.  KONEKTOR RJ-45


Konektor ini dipasang pada ujung kabel UTP, yang tujuannya supaya kabel bisa dipasang pada port LAN.


CARA MEMBUATNYA:

1. Kupas bagian ujung kabel UTP, jangan terlalu panjang dan jangan terlalu pendek (pake perasaan guys kupasnya wkwkwk)




2. Buka dan luruskan kabel UTPnya

3. Urutkan Kabelnya:

 4. Masukan kabel yang sudah disusun/diurutkan ke konektor RJ-45,5. Jepit dengan kuat ujung konektor dengan menggunakan tang crimping,6. Tes dengan LAN Tester
Setelah selesai, coba perhatikan. apakah lampu indikatornya menyala?. Kalau menyala maka pembuatan Kabel Straight sudah berhasil. Terima Kasih telah mengunjungi, membaca blog saya. Wassalamu'alaikum warahmatullahi wabarakatuh.




Ujung Kabel 1:
Putih Orange, Orange, Putih Hijau, Biru, Putih Biru, Hijau, Putih Coklat, Coklat

Ujung Kabel 2:
Putih Orange, Orange, Putih Hijau, Biru, Putih Biru, Hijau, Putih Coklat, Coklat



PENGERTIAN PERANGKAT JARINGAN KOMPUTER Perangkat Jaringan Komputer adalah alat yang mendukung untuk menjalankan transformasi data s...

PENGERTIAN PERANGKAT JARINGAN KOMPUTER


PERANGKAT JARINGAN KOMPUTER

Perangkat Jaringan Komputer adalah alat yang mendukung untuk menjalankan transformasi data sehingga perangkat yang bersangkut dapat beroperasi. Biasanya sebuah komputer memerlukan beberapa alat pengirim data. Contohnya seperti: lan card, router, wireless, wireless card dan lain-lainnya.




PERANGKAT JARINGAN KOMPUTER

1. REPEATER

WiFi Repeater at Rs 999 /piece | तार रहित रिपीटर ...Dalam bahasa komputer repeater adalah alat untuk mengulang signal dan meneruskan kembali kembali signal ke area sekitar perangkat tersebut. Sehingga secara teknis repeater adalah alat untuk menguatkan signal.

fungsi repeater antara lain: Memperluas Jangkauan Signal, Mengcover wilayah yang minim signal dari server, Memaksimalkan dan menguatkan signal, Memudahkan proses penerimaan dan pengiriman data, Memudahkan akses signal WiFi, Meminimalkan penggunakan kabel jaringan.

Cara kerja repeater yaitu menyebarkan data ke seluruh jaringan walaupun data tersebut tidak di perlukan maka akan tetap tersebar ke seluruh jaringan, penyebaran data tersebut kinerjanya akan menurun atau aksesnya semakin lambat apabila semakin banyaknya pemberhentian sinyal (Station) dan meningkatnya traffic data. Repeater biasanya dipasang di titik – titik tertentu untuk memperbarui transmisi sinyal yang datang agar kondisi sinyal seperti saat di pancarkan pertama kali dari pemancar.

Manfaat/kelebihan dari repeater antara lain: Memancarkan sinyal ke seluruh sudut dalam suatu gedung, Memberikan dan menyalurkan sinyal lebih baik kepada setiap user, Akses internet menjadi lebih mudah tanpa terhalang lokasi sesuai nirkabel, Memudahkan user menggunakan akses internet di segala perangkat tanpa batasan limit user.

Kelemahan dari repeater adalah tidak bisa memfilter data yang masuk, sehingga semua data yang masuk akan terlihat oleh siapapun yang memakai jaringan yang sama.

2. BRIDGE

Pengertian BRIDGE Adalah : Fungsi & Cara Kerja Bridge (Lengkap)Bridge atau network bridge yang dalam istilah bahasa Indonesia disebut dengan jembatan jaringan merupakan sebuah komponen jaringan yang banyak dipergunakan untuk memperluas jaringan atau membuat segmen jaringan. Bridge mampu menghubungkan sesama jaringan LAN (Local Area Network) komputer.


Bridge berfungsi untuk memperluas jaringan ke bentuk jaringan lain yang lebih luas dan bisa digunakan pada perangkat lain.

Cara kerja bridge jauh lebih canggih daripada repeater, walau begitu belum secanggih router. Bridge bekerja pada lapisan data link layer model OSI (Open System Interconnection).

Kelebihan bridge adalah perangkat ini bisa menentukan segmen mana yang akan di rooting atau disaringbisa bekerja pada lapisan Data Link, sehingga tidak dimungkinkan terjadinya transmisi dari satu protokol ke protokol lainnya. Selain itu, bridge juga mampu mendukung beberapa protokol seperti NetBEUI dan LAT yang tidak mungkin dilayani oleh router.

Kekurangan bridge, yaitu : tidak dimungkinkannya transmisi melalui jalur atau protokol yang berbeda. Selain itu, bridge juga hanya meneruskan paket dari satu jaringan ke jaringan lainnya dengan kecepatan 10 MBPS. Bridge juga hanya meneruskan transmisi tanpa bisa menerjemahkan komunikasi antar protokol.


3. NIC (Network Interface Card)

Pengertian, Fungsi, Prinsip dan Alur Kerja NIC (Network Interface ...NIC atau Network Interface Card merupakan kartu yang berperan penting bagi komputer. NIC biasanya ditanamkan pada komputer sehingga perangkat bisa terhubung dengan jaringan LAN.
  
Tugas Utama dari sebuah NIC tersebut adalah untuk mengubah aliran data berbentuk parallel di dalam bus sebauh komputer menjadi aliran data yang berbentuk serial, sehingga nantinya aliran data yang berbentuk serial tersebut bisa saling di transmisikan di dalam media jaringan komputer.


Jenis-Jenis NIC (Network Interface Card)

Network Interface Card, terbagi menjadi 2 jenis. Yaitu:

    1. Network Interface Fisik / Physic
        Network Inteface card fisik merupakan sebuah Network  Interface yang dapat didefinisikan secara fisik, berbentuk kartu dan ditancapkan pada slot di dalam motherboard. NIC fisik inilah yang biasa kita gunakan sehari – hari, yang memiliki port RJ – 45 untuk mengkoneksikan sebuah komputer ke dalam jaringan menggunakan kabel.

    2. Network Interface Logis / Logical
        NIC logis merupakan sebuah Network Intrface Card yang tidak dapat didefinisikan secara fisik. Itu artinya, NIC Logis merupakan sebuahsoftware atau sebuah program yang dibuat untuk mendefinisikan dirinya seolah – olah menjadi sebuah Network Interface Card.

Fungsi dari NIC atau Network Interface Card di dalam jaringan komputer secara teoritis, yaitu: Sebagai media pengirim data dari satu komputer ke komputer lainnya, Sebagai pengontrol data flow antar komputer yang menggunakan sistem kabel jaringan, Menerima data dari komputer lain, Menterjemahkan data menjadi bentuk bit, sehingga dapat dimengerti oleh komputer penerima.

Fungsi dan manfaat praktis dari NIC, yaitu: Membangun sebuah jaringan komputer dan menghubungkan komputer satu dengan komputer lain, Membantu mempermudah keperluan pengiriman data dan informasi antar komputer, Menghubungkan jaringan local dengan jaringan internet, Mengintegrasikan komputer dengan beberapa peralatan elektronik.